Senin, 10 September 2012

Heboh Video Gangnam Style Ditonton Lebih Dari 131 Juta Kali | Gugling

Heboh Video Gangnam Style Ditonton Lebih Dari 131 Juta Kali | Gugling

Link to Gugling

Heboh Video Gangnam Style Ditonton Lebih Dari 131 Juta Kali

Posted: 10 Sep 2012 09:25 AM PDT


Jae-Sang Park

Jae-Sang Park

Sebuah video unik berjudul Gangnam Style sedang heboh di internet. Video yang diunggah di YouTube pada 15 Juli 2012 kemarin ini begitu larisnya hingga saat artikel ini diterbitkan, video tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 131 juta kali. Penasaran dengan video ini?

Apa itu video “Gangnam Style?”

Gangnam Style adalah judul dari sebuah video musik yang diunggah oleh Jae-Sang Park atau yang kerap disebut PSY (artis rap Korea Selatan). Video musik tersebut berisikan goyangan dansa seperti kuda jingkrak dan nampak menawan serta segar dipandang.

Bila gaya band ala Korea selalu identik dengan boyband dengan formasi dandanan khas K-Pop, tidak demikian dengan video ini. Di dalam video ini hanya diperankan oleh satu orang yakni Jae-Sang Park seorang.

Pada 29 Agustus kemarin, video Gangnam Style ditonton sebanyak 60 juta kali dan menembus angka 131 juta kali hingga hari ini. Tak pelak, video unik ini langsung menjadi video musik paling populer di YouTube. Tak hanya di YouTube, Gangnam Style juga menduduki peringkat satu di iTunes. Prestasi yang pertama kali ditorehkan oleh seorang artis dari Korea Selatan.

Kepopuleran Gangnam Style tak luput dari peran artis yang turut menyebarkannya via kicauan Twitter. Penggemar video bikinan PSY tersebut antara lain Josh Gorban, Britnety Spears, Tom Cruise, Justin Bieber dan Katy Perry.

Banyak orang juga mengunggah video mereka dalam gaya dan alunan musik menirukan PSY dalam Gangnam Style. Berikut video Gangnam Style versi PSY:

Gili Nanggu Dijual Seharga Rp. 9.9 Milyar, Berminat?

Posted: 09 Sep 2012 07:06 PM PDT


Gili-Nanggu

Gili Nanggu

Gili Nanggu, sebuah pulau kecil yang memiliki luar 4.99 hektar tersebut mendadak menjadi pusat perhatian pemerintah. Pasalnya, sebuah situs bernama www.privatesislandonline.com memasang iklan yang menyebutkan bahwa pulau indah yang terletak di laut jawa tersebut dijual seharga Rp. 9.9 Milyar.

Dalam situs tersebut disebutkan bahwa sang pemilik Gili Nanggu menjualnya dengan sejumlah fasilitas yang telah ada. Di antaranya 10 unit cottages, 1 unit restoran, 7 unit bungalow, kamar, area pengembangbiakan kura-kura dan mini bar.

Gili Nanggu ini terletak di sebelah selatan pulau Lombok – Nusa Tenggara Barat, dekat dengan pelabuhan Lembar. Pulau yang memiliki pemandangan alam yang luar biasa ini merupakan salah satu dari sekian banyak gili yang ada di Lombok. Memang, Gili Nanggu ini belum terkenal layaknya Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno. Namun, pemandangan serta suasananya yang tenang dan romantis memiliki daya tarik tersendiri.

Lokasi-Gili-Nanggu

Lokasi Gili Nanggu

Ini adalah kali kedua situs tersebut menjual pulau di Indonesia. Sebelumnya, situs tersebut juga menampilkan penjualan 3 pulau yang berada di Kepulauan Mentawai. Pulau-pulau itu adalah adalah Pulau Silonia (USD 1,6 juta), Pulau Makaroni (USD 4 juta) dan Pulau Kandui (USD 8 juta).

Setelah diklarifikasi dan diverifikasi, sebenarnya dalam “Island For Sale In Indonesia” pada situs tersebut, yang dijual bukanlah dalam keadaan satu pulau utuh untuk dijual. Yang dijual adalah kepemilikan hak atas tanah yang berada di pulau tersebut.

FYI, Gili Nanggu bukanlah milik pemerintah dan juga bukanah milik perseorangan, tapi dimiliki oleh beberapa orang. Seperti layaknya pemilik saham dalam sebuah perusahaan, salah satu pemegang hak pada pulau tersebut, menjual haknya.

ads

Ditulis Oleh : HANGGAR19 Hari: 14.06 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogroll