Minggu, 10 Juni 2012

RIP Liem Sioe Liong, Sang Pengusaha Terkemuka di Indonesia | Gugling

RIP Liem Sioe Liong, Sang Pengusaha Terkemuka di Indonesia | Gugling

Link to Gugling

RIP Liem Sioe Liong, Sang Pengusaha Terkemuka di Indonesia

Posted: 10 Jun 2012 07:01 AM PDT


Liem Sioe Liong

Liem Sioe Liong saat berjabat tangan dengan Presiden Soeharto

Berita duka bagi tanah air Indonesia atas kepergian Sudono Salim atau yang biasa dikenal dengan nama Liem Sioe Liong. Liem Sioe Liong meninggal dunia pada hari ini (Minggu 10 Juni 2012) pukul 15.50 di Singapura. Pendiri Salim Group tersebut menghadap Yang Maha Kuasa di usianya yang ke 95 tahun.

Hingga berita ini diterbitkan, masih belum jelas penyebab kematian Om Liem. Menantunya, Franciscus yang juga adalah Direktur PT Indofood Sukses Makmur juga tak bisa memberi kepastian soal penyebab kematian mertuanya. Karena sudah sakit-sakitan selama beberapa tahun ini, diduga faktor usialah penyebab kematian Om Liem.

Untuk pemakaman pria kehiran China 16 Juli 1916 ini sendiri masih dibicarakan dalam rapat keluarga. Demikian diungkap rekan sesama pengusaha Salim Group, Sofyan Wanandi sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Liem Sioe Liong (Sudono Salim) menikah dengan Lie Las Nio (Lilani). Mereka dikaruniai empat buah hati yang bernama Albert, Andre Halim, Anthony Salim dan Mira.

Jasa Liem Sioe Liong cukup besar. Selain mendirikan Salim Group, beliau juga mendirikan Bank Central Asia (BCA), Bank Windu Kencana, PT Waringin Kencana, PT Bogasari Flour Mill, PT Hanurata, PT Mega dan PT Indocement. Usaha yang dirintisnya ini secara otomatis meningkatkan perekonomian bangsa serta menarik banyak tenaga kerja.

Berkat kepiawaiannya tersebut, Liem Sioe Liong pernah masuk dalam daftar salah satu orang terkaya.

Turut berduka cita atas kepergian Om Liem. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan YME. Dan keluarga juga diberi ketabahan. Amin.

Artikel terkait

  • No Related Posts

ads

Ditulis Oleh : HANGGAR19 Hari: 12.03 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogroll